Film "Juara" merupakan sebuah film aksi Indonesia terbaru 2016 dengan genre comedy dan action yang di bintangi oleh Bisma Karisma. Film Juara the movie (2016) ini akan di sutradarai oleh Charles Gozali dan di produseri oleh Hendrick Gozali. Sedangkan naskah sekenarionya di tulis oleh Charles Gozali dan Hilman Hariwijaya. Film ini akan mendatangkan atris papan atas indonesia di antaranya Bisma Karisma,Cut Mini Teo,Tora Sudiro,Anjani Dina dan Cicio Manassero. Magma Entertainment yang akan memproduksi " juara the movie " 2016 ini rencananya akan mulai merilis pada tanggal 14 April 2016.
Sinopsis Film Juara (2016)
Film "Juara" atau "Juara The Movie" 2016 ini menceritakan tentang seorang laki-laki muda bernama Bisma. Pada saat ia masih kecil, ia tertarik dengan ilmu bela diri dan ingin mempelajarinya. Namun ibu bima Sarah (Cut Mini Teo) tidak memperbolehkan dia mempelajari atau mengenal ilmu bela diri dan ia berusaha menjauhkan Bisma dari urusan perkelahian dan kekerasan. Sarah sangat menyayangi bisma dan tidak mau anaknya terlibat dalam kekerasan dan ditambah ia adalah anak tunggalnya.
Setelah dewasa Bisma masuk kuliah dan menjadi mahasiswa dari sebuah kampus. Ia sempat tertarik pada seorang gadis cantik bernama Bella (Anjani Dina) dan berusaha mendekatinya. Bella merupakan idola anak kampus yang tentunya banyak orang yang menyukainya dan ingin menjadi pacarnya.Termasuk Attar (Cicio Manassero), ia merupakan seorang boss mafia kecil dan menjadi preman di kampus tersebut. Mengetahui Bella dan Bisma menjadi dekat, Attar tidak terima dan membully Bisma. Bisma tentu saja tidak melawannya karena ia tidak punya modal untuk berkelahi dan semasa hidupnya tidak pernah memukul atau menyakiti orang lain.
Attar dan kelompoknya tidak sekali atau dua kali membully Bisma tapi berkali-kali karena Bisma tetap saja mendekati Bella. Walaupun mendapat ancaman dari Attar dan gengnya untuk menjahui Bella, Bisma tetap tidak pantang menyerah untuk mendapatkan Bella. Karena terlalu sering membullynya dan berusaha mendapatkan Bella dengan cara kekerasan. Bisma akhirnya belajar bela diri dari seseorang guru guna melindungi pujaan hatinya tersebut.
Ternyata,ia telah di karunai bakat bela diri sejak kecil dan menjadikan bakat itu terpendam cukup lama. Setelah belajar bela diri yangcukup lama, Bisma akhirnya memberanikan diri melawan Attar dan gengnya yang kelakuanya sudah semakin menjadi .Akhirnya Bisma dapat mengalahkan kelompok mafia tersebut dan bisa melindungi Bella pujaan hatinya.
Baca juga : Sinopsis Film Super Didi (2016)
Detail Film Juara 2016
Genre: Comedy, Action
Judul Film: Juara (Juara The Movie)
Tayang Pada: 14 April 2016
Negara : Indonesia
Produser: Hendrick Gozali
Sutradara: Charles Gozali
Penulis: Charles Gozali, Hilman Hariwijaya
Produksi: Magma Entertainment
Bisma Karisma sebagai Bisma
Cut Mini Teo sebagai Sarah (Ibu Bisma)
Tora Sudiro sebagai Pria Misterius
Anjani Dina sebagai Bella
Cicio Manassero sebagai Attar
Cecep Arif Rahman
Mo Sidik
Trailer Film Juara