AHOK atau Anak HOKi adalah sebuah film drama komedi Indonesia terbaru 2019. Film Anak Hoki akan bercerita tentang seorang pemuda bernama Ahok (diperankan oleh Kenny Austin). Di awal usia yang masih remaja, Ahok memulai hidup mandiri di kota Jakarta, dan meninggalkan kenyamanan hidupnya di Belitung. Film ini disutradarai dan diarahkan oleh sutradara film bernama Ginanti Rona. Sedangkan untuk naskah skenarionya ditulis oleh Ally Alexandra. Pembuatan film ini terinsipirasi dari kisah remaja bernama Basuki Tjahaja Purnama atau dikenal Ahok. Namun kisah dari film ini bersifat fiksi belaka, dengan tujuan hanya menghibur, tanpa ada unsur sara maupun unsur muatan politik di dalamnya.
Anak Hoki Movie ini, akan diproduksi oleh Rumah Produksi Film Revolution Pictures, Unlimited Production, dan diproduseri oleh Sunny Lie, Oswin Bonifanz, Harry Tjahaja Purnama, Jools. Film ini direncanakan rilis mulai tanggal 21 Februari 2019. Adapun untuk para pemain film yang turut meramaikan dan bermain didalam film ini, yaitu seperti Kenny Austin berperan sebagai Ahok, Nadine Waworuntu, Fero Walandouw, Edric Tjandra, Maia Estianty berperan sebagai Amora, Tamara Geraldine, Chris Laurent, Lolox, Tina Toon, dan Harry Tjahaja Purnama.
Sinopsis Anak Hoki
Film ini akan menceritakan tentang seorang pemuda bernama Ahok (diperankan oleh Kenny Austin). Di awal usia yang masih remaja, Ahok memulai hidup mandiri di kota Jakarta, dan meninggalkan kenyamanan hidupnya di Belitung. Disana Ahok berkenalan dengan Daniel (diperankan oleh Chris Laurent), Bayu (diperankan oleh Lolox), dan Eva (diperankan oleh Nadine Waworuntu) yang kemudian menjadi teman terdekatnya. Ahok mempunyai tekad, ingin menerapkan semua nilai moral di Jakarta, dan juga kebaikan yang dia pelajari dari ayahnya.Namun siapa sangka, berbuat baik tak sesederhana yang dipikirkannya selama ini. Ketika Bayu mulai jatuh hati pada Eva, dan dia cemburu pada Ahok, ketika Daniel juga mulai melibatkan Ahok kedalam kebohongan terhadap keluarganya, serta ketika Eva ternyata mempunyai sebuah rahasia besar dan juga kabur dari rumah, Ahok akhirnya sadar, ada kalanya berbuat benar membutuhkan perjuangan dan pengorbanan. Dan belum lagi Ahok tak dapat memenuhi harapan dari ayahnya, yaitu menjadi seorang dokter.Seperti apakah perjuangan Ahok dalam menjalani kehidupannya?
BACA JUGA: Sinopsis Film The Man From The Sea (Laut) (2019)
Detail Film Anak Hoki (Crew)
Genre / Jenis Film: Drama, ComedySutradara Film: Ginanti Rona
Rumah Produksi Film: Revolution Pictures, Unlimited Production
Distributor Film: -
Penulis Naskah skenario / Novel Film: Ally Alexandra
Produser Film: Sunny Lie, Oswin Bonifanz, Harry Tjahaja Purnama, Jools
MPAA: 13 +
Tanggal Rilis / Tayang Film: 21 Februari 2019 (Indonesia)
Durasi Film: 1 jam 37 menit
Negara asal Film: Indonesia
Bahasa Film: Indonesia
Pemain Film Anak Hoki (Cast)
Kenny Austin berperan sebagai AhokNadine Waworuntu berperan sebagai Eva
Chris Laurent berperan sebagai Daniel
Lolox berperan sebagai Bayu
Maia Estianty berperan sebagai Amora
Tamara Geraldine berperan sebagai -
Tina Toon berperan sebagai -
Fero Walandouw berperan sebagai -
Edric Tjandra berperan sebagai -
Harry Tjahaja Purnama berperan sebagai -